neTurmeric | insight

Web & Mobile App Development & IT Solution

Cara Input Saldo Cut Off Piutang Usaha sebagai Fungsi Buku Pembantu Piutang pada Aplikasi neTurmeric

Contoh kasus :

Perusahaan PT. XYZ memulai input transaksi menggunakan Aplikasi neTurmeric pada tanggal 01/01/2020, sehingga membutuhkan inputan buku pembantu data cut off saldo per 31/12/2019. Salah satunya adalah Buku Pembantu Piutang Usaha, dimana seluruh piutang belum lunas per tanggal 31/12/2019 dicatatkan secara detail.

Salah satu pelanggan PT XYZ atas nama “RIZKY SNACK” memiliki piutang belum lunas atas faktur penjualan tanggal 24/12/2019 dengan nomor faktur “FPS/201912/00212” senilai Rp 7.528.000,- yang akan jatuh tempo pada tanggal 23/01/2020.

Maka langkah-langkah penginputannya adalah sebagai berikut :

1. Masuk ke menu “Data Master >> Manajemen Relasi >> Master Relasi”


2. Pilih Pelanggan “RIZKI SNACK” pada fitur pencarian


3. Klik tombol “Cut Off Piutang”


4. Klik tombol “Tambah Data Piutang”


5. Input Data Cut Off Piutang

  1. Input Tgl Transaksi, sesuai tanggal terbit faktur yaitu pada 24/12/2019
  2. Input Tgl Jatuh Tempo, yaitu pada 23/01/2020
  3. Input Kode Piutang, sesuai kode faktur yaitu “FPS/201912/00212”
  4. Input Saldo Piutang, sesuai nilai Outstanding atau nilai piutang belum lunasnya yaitu senilai Rp 7.528.000,-
  5. Input Keterangan (bila perlu)
  6. Klik tombol “Simpan”

6. Melihat Tabel Hasil Input Cut Off Piutang

Jika seluruh langkah di atas dilakukan dengan baik, maka akan terlihat tabel hasil input seperti gambar di bawah ini :

Lakukan Poin 4 dan 5 di atas, jika pelanggan memiliki lebih dari 1 (satu) faktur piutang belum lunas.


7. Melihat Laporan Data Cut Off Piutang

a. Periksa pada menu “Laporan >> Keuangan >> Piutang >> Kartu Piutang” milik pelanggan “RIZKY SNACK”, maka akan terdapat baris data piutang belum lunas untuk faktur tersebut pada tabel kedua.


b. Periksa pada menu “Laporan >> Accounting >> Buku Besar”, pada Akun “PIUTANG USAHA” maka nilai cut off piutang tersebut akan terakumulasi pada sisi DEBET pada Cabang Perusahaan yang bersangkutan secara otomatis.


Semoga bermanfaat…

WhatsApp Hubungi kami